Detekno.com – LeEco merupakan salah satu produsen asal negri tirai bambu yang sekarang ini sedang menjadi bahan perbincangan banyak pecinta teknologi smartphone dunia. Ada banyak alasan yang menjadikannya layak untuk kita bicarakan, salah satu diantaranya adalah mengenai spesifikasi yang dibawanya, dimana kita ketahui sebelumnya LeEco telah memperkenalkan perangkat ponsel flagship miliknya dengan sebutan nama Le Max 2, dengan performanya yang powerfull berkat dukungan chipset terbaru dari Qualcomm.
Snapdragon 820, itu merupakan jantung pacu yang digunakan oleh LeEco terhadap Max 2, dan RAM sebesar 6GB. Ukuran yang terbilang ekstra besar, mengingat kebanyakan smartphone yang hadir sekarang ini hanya membawa maksimal RAm sebesar 4GB. Tak berhenti sampai disitu saja, LeEco juga tengah mempersiapkan perangkat smartphone terbarunya, yang bakal membuat setiap orang yang mendengarnya berkata Wowww.. Pasalnya rumor terbaru yang dikatakan Phonearena, Flagship terbaru LeEco bakal gunakan RAM lebih besar lagi atau lebih tepatnya 8GB.

Gila banget kan sob ? tetapi kegilaan yang dilakukan oleh LeEco tentunya dengan maksud agar performa yang ada perangkat smartphone terbarunya lebih powerfull dan mumpuni dalam menjalankan berbagai aktifitas di atas layar nantinya. Bila benar demikian, tentunya RAM tersebut bisa jadi setara dengan performa yang dimiliki oleh satu buat laptop high-end, hanya saja di sini LeEco mengemasnya dalam sebuah perangkat smartphone agar lebih mudah untuk dibawa kemana saja dan kapan saja tanpa membutuhkan ruang luas.
Selanjutnya untuk sepsifikasi lain, dikatakan pula LeEco bakal jalankan rancangan smartphone terbarunya dengan chipset lebih baik lagi dari apa yang pernah di buatnya, yakni Snapdragon 821. Yang mana chipset tersebut di gosipkan memiliki arsitektur lebih baik dengan clock lebih tinggi dari generasi sebelumnya. Dengan demikian, bukan suatu hal mustahil baginya jika performa yang disemburkan nantinya lebih powerfull dan sanggup melibas berbagai aplikasi dan game-game terberat tanpa ampun.
Sedangkan soal sebutan nama yang akan digunakan oleh LeEco terhadap rancangan terbarunya adalah LeMax 2 Pro. Nama tersebut pastinya berkaca terhadap pengalaman sebelumnya dimana sewaktu peluncuran smartphone pertamanya, LeEco mengusung julukan nama Le 2 + LE 2 Pro. Dan kemungkinan nama akhiran tersebut akan berlanjut hingga generasi ponsel flagship terbarunya ini. Kita nantikan saja kejutan apa yang akan diberikan oleh LeEco nantinya, semoga saja apa yang kami katakan di atas bukanlah sekedar rumor belaka, tetapi juga bakal dirilis secara resmi oleh LeEco.