Detekno.com – Kabar mengejutkan datang dari smartphone terbaru buatan Google, yakni Nexus 5 (2015). Dilansir dari GSM Arena, menyebutkan raihan skor Antutu Benchmark yang diperoleh Nexus 5 generasi terbaru mencapai 85.530 poin. Atau dengan kata lain Nexus 5 berhasil mengalahkan Samsung Galaxy S6 sebagai smartphone terkencang saat ini, dengan skor pengujuan antutu sebesar 68.157. Selain itu, skornya juga mengalahkan Meizu MX4 yang berada pada urutan kedua dengan nilai sebesar 47.079 poin.
Skor monster yang diraih Nexus 5 2015 tak lepas dari pemakaian processor Qualcomm Snapdragon 820 ynag dipacu pada kecepatan 3 Ghz, dan dirancang dengan fabrikasi 14nm seperti Chipset Samsung Exynos pada Galaxy S6. Sedangkan besaram Ram yang dimilikinya berukuran 3GB, sehinga wajar apabila Nexus 5 2015 mampu meraih skor Antutu sangat tinggi, dan tentunya akan menjanjikan performa sangat cepat dan kinerja begitu responsif di saat menjalankan beragam aplikasi dan game-game terbaru.

Kemungkinan besar, LG akan kembali dipercaya Google sebagai pembuat Google Nexus 5 2015. Dimana sebelumnya LG juga dipercaya membuat Nexus 4 dan Nexus 5, yang cukup sukses menawarakan layar berukuran dibawah 5 inci. Namun sepertinya kali ini Google akan membuat 2 model smartphone dengan ukuran layar berbeda, yang pertama adalah layar 5 inci dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels seperti pada bocoran gambar diatas. Sementara yang kedua menggunakan layar 5.9 inci atau 6 inci dengan resolusi Quad HD 1440 x 2560 pixels.
Kabar yang beredar Google tidak hanya mengggandeng LG dalam membuat Nexus 5, namun juga Huawei untuk membuat Google Nexus 5 berlayar jumbo. Siapapun nantinya pembuat smartphone ini, dapat dipastikan akan melengkapi Nexus 5 2015 dengan sistem operasi Android terbaru, yaitu Android M sesuai tradisi Google selama ini. Sayangnya belum diketahui resolusi kamera depan dan belakang, yang dipakai Smartphone ini. Semoga saja memakai kamera beresolusi lebih tinggi dari Nexus 6 yang mengadopsi kamera belakang 13 Megapixel, dan depan 2 Megapixel.
Jika terbukti skor antutu benchmark Google Nexus 5 2015 menembus angka 85.530, maka bisa dikatakan ponsel ini akan menjadi salah satu smartphone Android tercepat di tahun 2015, dan akan bersaing melawan Xiaomi Mi5 Plus, HTC Aero, dan LG G Pro 3, yang kabarnya sama-sama mengadopsi processor Qulcomm Snapdragon 820. Untuk membuktikannya, mari kita tunggu sampai smartphone ini dirilis resmi oleh Google sebelum akhir tahun 2015.