Harga HTC U11 Life – HTC memang sebelumnya sudah mengabarkan bahwa mereka diakuisisi oleh Google. Namun bukan berarti perusahaan elektronik terkemuka yang berasal dari Taiwan ini tidak melanjutkan pembuatan ponsel barunya. Pasalnya HTC dikabarkan sedang membuat ponsel barunya yang bernama HTC U11 Life.
Rincian mengenai smartphone HTC U11 Life ini sudah diposting oleh pengembang LLABTooFer dan di konfirmasi bahwa spesifikasi yang di bocorkannya tersebut memiliki kesamaan dengan HTC U11. HTC U11 Life juga akan menjadi smartphone Android One yang kemungkinan akan menjadi pesaing dari Xiaomi Mi A1.
Layar full hd dengan ukuran 5,2 inci serta kamera depan dan belakang beresolusi 16 MP akan sobat deteknokers dapatkan pada Hp android ini. Dimana HTC Edge Sense turut dibawa beserta teknologi USonic. LLabTooFer juga mencatat bahwa U11 Life ini akan memiliki varian RAM 3 GB dan 4 GB serta memori 32 GB dan 64 GB. Masing-masing versi ini akan mempunyai baterai 2600 mAh.
Spesifikasi ini memperlihatkan bahwa Smartphone ini akan mengarah ke pasar kelas menengah. Dan inilah yang membuat kami nyakin bahwa U11 Life merupakan ponsel android one pertama dari HTC. Android One sendiri adalah nama yang diberikan oleh Google untuk smartphone yang memiliki android murni namun dibuat oleh produsen lain yang biasanya produsen tersebut mempercantik tampilan antarmuka ponsel buatannya dengan UI tambahan.
Akan tetapi perlu diketahui bahwa, jika Android di utak-atik dengan tampilan antarmuka yang penuh banyak aplikasi ataupun tampilan yang beragam. Hal itu bisa menyebabkan performa lebih lambat dan tentunya kurang bagus untuk beberapa handset. Hal ini sekaligus meningkatkan kekacauan dan replikasi pada aplikasi asli bawaan android sendiri.
Kembali membahas harga HTC U11 Life, dimana mereka akan membuat ponsel ini dengan kemampuan tahan air berkat sertifikasi ip67 yang didapatkannya. Karena ini adalah ponsel android one, maka ia diberikan perlakuan khusus oleh sistem operasi milik Google ini. Dimana ia akan mendapatkan OS Android Oreo dimana OS ini merupakan versi terbaru dari Android Nougat. Nantinya ponsel ini juga akan mendapatkan pembaharuan os android lebih cepat dari smartphone lainnya yang tidak termasuk ke dalam ponsel android one.
Pada bagian dapur pacunya, ia akan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 630 yang berotakkan prosesor octa core 2.2 ghz dan gpu adreno 508. Yang menurut kami sudah bisa dikatakan sangat baik untuk sebuah ponsel kelas menengah. Untuk bermain game yang tinggi pun smartphone ini masih dirasa mampu.
Meskipun harga HTC U11 Life ini tidaklah mahal, namun ponsel ini menyuguhkan kamera yang tangguh. Dimana untuk kamera depan dan belakang memiliki resolusi 16 MP. Memang tidak seperti Mi A1, yang membawa dual kamera belakang. HTC U11 Life hanya membawa 1 kamera saja. Yang itupun sudah dikatakan cukup baik dan mampu mengambil foto selfie ataupun foto lainnya yang bagus.
Harga HTC U11 Life Perdana
Kabarnya harga HTC U11 Life ini akan sama seperti Motorola Moto X4 dimana handset tersebut dibanderol dengan harga USD 399 atau Rp 4,5 jutaan. Mungkin U11 Life harganya sekitar Rp 4 jutaan. Yang jelas tidak akan sangat mahal, mengingat pesaingnya juga tidak dibanderol lebih dari 5 juta rupiah. Dan kemungkinan besar pula, handset ini akan dibawa juga oleh HTC ke pasar Indonesia. Nah mungkin itu saja, semoga informasi harga HTC U11 Life ini bermanfaat untuk para sobat deteknokers.