Detekno.com – Satu lagi varian terbaru dari Oppo, seperti apa yang pernah di lakukan oppo sebelumnya, dimana produsen smartphone asal china yang satu ini mnghadirkan edisi terbatas dari sebuah ponsel cerdas yang di buatnya. Sebelumnya juga terlihat Oppo menghadirkan smartphone miliknya dalam versi FC Barcelona, dan saat ini seperti dilansir dari laman GSMarena 20/9, kini Oppo R11 tersedia dalam versi “King of Glory”, dimana smartphone ini dibuat dengan latar belakang, memperingati ulang tahun “multiplayer online battle arena”.
Penampilan Oppo R11 King of Glory ini tentu berbeda dari varian reguler, dimana warna merah lebih mendominasi. Kemudian pada baggian bodi belakang terpasang sebuah lencana, yang disebutkan dalam pembuatannya menggunakan emas 18k. Sementara itu, mengenai tampilan antar-muka, Oppo menyesuaikan elemen UI sesuai dengan konsep, sehingga menjadikannya benar – benar terlihat menari, berkarakter, dan berbeda dari pada smartphone lain yang di buat oleh Oppo.

Namun soal spesifikasi, disebutkan apa yang dibawa oleh smartphone edisi terbatas ini terbilang sama dengan varian reguler, dimana sektor dapur pacu diperkuat dengan chipset Snapdragon 660, yang notabennya memiliki prosesor Octa-core yang di jalankan pada arsitektur kryo, lalu pada bagian GPU andalkan Adreno 512, dan RAM sebesar 4GB. Dari bekalnya tersebut, jelas ponsel ini bisa jalankan berbagai macam bentuk aktifitas di atas layar secara lancar, bahkan gaming terberat dapat di libasnya tanpa ada kendala berarti.
Lalu di lini penyimpanan, disediakan ruang yang nantinya dapat di jejali dengan banyak file didalamnya hingga batas maksimal 64 GB, dan pastinya dapat di ekspansi dengan microSD, hanya saja jika sobat menginginkan untuk memperluas bagian tersebut, berarti sobat harus rela menanggalkan SIM-2, karena slot yang tersedia berfitur Hybrid. Kemudian mengenai visual, panel layar berteknologi AMOLED dengan bentang 5.5 inch, resolusi 1080p, serta dilapisi Gorilla Glass 5, siap memanjakan setiap pasang mata para pengguna dengan sajian gambar dengan tingkat ketajaman warna yang tinggi.
Dual setup kamera yang terdiri dari 20 MP + 16 MP, terpasang pada bagian belakang, lengkap berikut fitur PDAF dan LED Flash, yang di klaim mampu hasilkan video dalam resolusi [email protected] Sedangkan pada bagian depan, Oppo tandemkan kamera selfie dengan lensa 20 MP. Konektifitas yang dibawanya juga terbilang lengkap, dan terpenting, support akan jaringan 4G LTE. Lalu guna mencukupi kebutuhan dayanya, oppo tanamkan baterai berkapasitas 3000 mAh.
Sayangnya belum di ketahui akan seberapa mahal harga dari Oppo R11 King of Glory ini, tapi diperkirakan bakal lebih mahal di banding varian reguler, dan lebih pastinya lagi, kita tunggu saja bersama – sama sampai dengan waktunya rilis pada tanggal 29 September.