Detekno.com – Produk lineup dari samsung Galaxy A Series dengan kode nama “9” sepertinya sudah begitu dekat dengan waktu perilisannya. Hal itu dipertegas dengan adanya gambar promo resmi yang berhasil diungkap oleh GSMarena dari web resmi china, yang kemungkinan besar dengan beredarnya prodmo tersebut menunjukan kalau perangkat smartphone terbaru dari samsung tersebut akan meluncur dalam waktu dekat ini, bisa jadi pas waktu natal, ataupun pada kuartal pertama ditahun 2016 pada bulan januari.

Sebelumnya sudah kami buka satu persatu akan spesifikasi serta apa yang diunggulkan dan dibicarakan oleh kebanyakan orang, ternyata benar terjadi. Bahwasannya, Spesifikasi Samsung Galaxy S9 bakal diperkuat chipset terbaru dari Qualcomm serie menengah dengan nama Snapdragon 620 yang menawarkan performa lebih dibanding chipset sebelumnya. Terlebih dengan dijalankannya pada arsitektur 64 Bit, dengan delapan core processor, yang memiliki pencapaian clock speed hingga 1,8 GHz, dan dibagia atas dua bagian yakni Quad-core Cortex-A72 dan Quad-core Cortex-A53.

Dimensi Samsung Galaxy A9 | Sumber : GSMarena, weibo
Dimensi Samsung Galaxy A9 | Sumber : GSMarena, weibo

Memungkinakan para pengguna nantinya dapat merasakan sensasi performa lebih seru dibanding apa yang pernah dibuat oleh samsung sebelumnya. Ditambah chipset yang dibawanya tersebut satu paket bersama Adreno 510 pada bagian GPU, yang bila dipadukan semuanya itu, menjadikan Galaxy A9 bisa menyumbulkan performa grafis begitu menakjubkan dan dijamin lebih lancar dalam menjalankan game-game berbobot atau high class diatas layar. Multitasking pun dirasa lancar berkat ditambahkannya RAM berukuran 3GB, yang menjamin para pengguna lebih puas saat menggunakan Galaxy A9.

Kemampuan yang dimilikinya tidak hanya sebatas pada ruang pacu saja, tetapi nantinya sobat deteknokers bisa mendapatkan melalui sektor fotografi. Dimana samsung memberikan bekal berupa lensa kamera utama 13MP lengkap bersama aperture f/1.9 dan optical image stabilization, yang menjadikan hasil foto terlihat lebih tajam serta kaya warna, dan pada rekam video dirinya bisa memberikan hasil berkualitas. Begitu pula pada bagian depan, yang mengusung kamera 8MP yang didukung fitur panorama, sehingga foto selfie lebih menyenangkan dengan hasil kualitas tinggi.

Sedangkan di bagian penyimpanan, kami rasa deteknokers akan merasakan cukup, hal itu dikarenakan didalam tubuh Samsung Galaxy A9, pihak pengembang memberikan ruang internal seluas 32 GB dan bisa diekspansi menggunakan microSD hingga 128 GB. Lalu pada bagian operating system, pada halaman informasi yang kami dapat menyebutkan Spesifikasi Samsung Galaxy A9 akan diluncurkan bersama OS Android v5.1 Lollipop bukan Android Marshmallow, tapi tidak menutup kemungkinan nantinya sobat bisa melakukan upgrade ke os terbaru dari OS awal yang dibawakan oleh samsung.

Kemudian pada sektor konektifitas, Galaxy A9 bisa sobat hubungkan dengan akses koneksi 4G LTE jenis Cat7, yang tentunya memiliki top speed download lebih baik dibanding pendahulunya. Sementara untuk menopang seluruh daya yang dibutuhkan oleh komponen hardware miliknya, Samsung Galaxy A9 mejadikan baterai sangat besar dengan ukuran mencapai 4000 mAh, dan diklaim bisa bertahan dalam waktu lama pada sekali charger. Menariknya lagi, Samsung menempatkan sensor pemindai sidik jari pada tombol home screen, layaknya ponsel flagsip seperti Samsung Galaxy S6.

Fitur Samsung Galaxy A9 | Sumber : GSMarena, weibo
Fitur Samsung Galaxy A9 | Sumber : GSMarena, weibo

Desain bodynya pun tak bisa dipandang sebelah mata, yang mana para ahli didalam lingkup samsung menciptakan satu hal cukup mewah pada bagian frame yang menggunakan metrial metal sebagai bahan dasar pembuatannya, dan dula panel kaca 2,5 D disetiap sisinya. Selain itu juga, untuk memaksimalkan bagian paling depan milik Galaxy A9, samsung menananmkan layar dengan bentang 6.0 inch yang mampu menampilkan resolusi gambar hingga 1080p dan melengkapinya bersama fitur Super AMOLED. Dengan demikian pengguna bisa mendapatkan pengalaman menikmati warna lebih tajam diatas layar smartphone terbaru dari samsung satu ini.

Mantabz bukan spesifikasi yang dibawa oleh lineup Galaxy A series ini ? tetarik untuk memilikinya ? Tapi sayangnya masih ada kesimpangsiuran soal tanggal peluncuran seperti yang kami katakan diawal. Namun untuk urusan harga, dikatakan Harga Samsung Galaxy A9 akan jatuh pada nila jual CNY 3000 atau bila kita jadikan dollar $464, sedangkan bila menginginkan versi rupiah menjadi Rp.6,5 jutaan, dan itu tampaknya cukup wajar.

Mengingat spesifikasi dan fitur unggulan yang dimilikinya termasuk tinggi dan powerfull. Kemudian untuk mengetahui kepastian tanggal peluncuran dari Galaxy A9, tenang saja, sobat bisa dapatkan informasi lengkapnya pada laman berita yang akan kami update terus menerus mengikuti perkembangan yang ada hanya di Detekno.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here