Detekno.com – Ponsel garapan raksasa mesin pencari, yakni Google Pixel 2 dan Google Pixel 2 XL disebut – sebut tak akan memperkuat dapur pacu dengan chipset Snapdragon 836. Hal di jelaskan pada sebuah twitt dari @evleaks, yang kita ketahui memiliki tingkat kepastian tinggi pada setiap prediksinya. Mengatakan, “So, 836: QCT had told GOOG to expect it, but then delayed it until early next year (tho perhaps under diff branding), forcing Pixels to 835.” Dan itu berarti kedua smartphone terbaru dari Google akan gunakan SD835.
Tapi sekalipun demikian, chipset Snapdragon 835 tetap menjadi satu pilihan yang tepat bagi keduanya, mengingat didalamnya didapati adanya prosesor Octa-core dengan clock-speed tinggi, serta di jalankan pada arsitektur kryo. Alhasil berkat bekal tersebut, akan memastikan segala aktifitas yang ada di atas layar dapat berjalan dengan begitu lancar, termasuk multitasking dan gaming, dimana dua akifitas itu tadi selain memberikan rasa nyaman terhadap para pengguna, juga dapat meningkatkan fungsionalitas, baik itu varian Pixel 2 maupun Pixel 2 XL.

So, 836: QCT had told GOOG to expect it, but then delayed it until early next year (tho perhaps under diff branding), forcing Pixels to 835.
— Ev (@evleaks) September 8, 2017
Selanjutnya mengenai spesifikasi lain, kabar terakhir mengatakan, kedua rancangan smartphone terbaru dari Google akan gunakan RAM berukuran besar 4GB. Kemudian di lini penyimpanan, pengguna diberikan akses ruang simpan luas di sisi internal. Tapi cukup disayangkan, meski diberikan pilihan internal berukuran ekstra, dikatakan keduanya varian smartphone tidak di dukung adanya penyimpanan eksternal, jadi mau tidak mau, pengguna harus bisa memilih serta menyesuaikan kebutuhan ketika memilih Google Pixel 2 sebagai patner.
Adapun sektor konektifitas, sobat tidak perlu lagi ragukan, karena keduanya di jamin dapat mengakses jaringan internet 4G LTE. Lalu bagian lain, di sebutkan varian reguler atau XL, sama – sama di lengkapi Wi-fi dual band, blutooth v5.0 yang merupakan versi terbaru dengan kemampuan lebih baik dari generasi sebelumnya. Ada pula NFC, Navigasi GPS dengan A-GPS plus GLONASS yang di klaim memiliki tingkat akurasi tinggi ketika menunjukan sebuah tempat, dan port USB yang dikenakannya menggunakan model USB Type-C.
Fitur keamanannya sendiri, sementara ini hanya disebutkan, hanya terdapat fingerprint sensor, namun tidak menutup kemungkinan bila nantinya di lengkapi adanya iris scanner guna meningkatkan fitur keamanan yang ada menjadi lebih. Sedangkan sektor fotografi, terpasang lensa 12.3 MP di lini utama, dan kamera selfie sebesar 8 MP, yang mana besar lensa tersebut berlaku untuk kedua varian smartphone.