Gionee F105, Resmi Dapatkan Sertifikasi TENAA
Gionee F105, Resmi Dapatkan Sertifikasi TENAA | Sumber : Phonearena

Detekno.com – Badan sertifikasi TENAA baru-baru ini kembali merilis hasil rekap ponsel terbaru dengan nama Gionee F105, ponsel yang siap di hadirkan pabrikan Tiongkok ini kabarnya kelak akan menjadi pengisi kekosongan di pasar ponsel kelas menengah dengan spesifikasi yang cukup mempuni. Dikutip Detekno.com dari situs Phonearena (28/12/2015), ponsel ini tertampak hadir dengan desain yang cukup menggoda dalam balutan warna emas dan putih.

Selain itu, terlihat pula bahwa smartphone Gionee F105 ini akan memiliki lensa kamera utama yang di bentuk sedikit mengotak dengan tepat di sebelahnya terdapat LED Flash, serta terdapat juga speaker utama di bagian bawah. Dari data yang di berikan TENAA, smartphone ini diketahui akan memiliki ketebalan 8.1 mm dengan bobot 155 gr yang tentu akan cukup memudahkan setiap pengguna dalam mengoperasikannya.

Gionee F105, Resmi Dapatkan Sertifikasi TENAA
Gionee F105, Resmi Dapatkan Sertifikasi TENAA | Sumber : Phonearena

Untuk spesifikasi lain yang di berikan Gionee pada smartphone terbarunya ini bisa di katakan cukup tangguh, dimana pada bagian layar, Gionee F105 disertai sebuah panel berukuran 5.0 inci dengan resolusi HD 720 x 1280 pixels yang siap menyajikan sajian yang cukup memanjakan mata pengguna. Lalu berpindah pada bagian dalam, tertulis kalau nantinya smartphone terbaru ini akan memiliki prosesor Quad Core dengan kecepatan 1.3 GHz.

Performa tersebut di klaim akan mampu memberikan sajian yang cukup mempuni dengan adanya tambahan Ram dengan kapasitas 2GB serta adanya OS Android Lollipop 5.1. Walaupun di klaim akan menjadi sebuah ponsel kelas menengah, namun Gionee F105 tetap di sertai dengan dual kamera yang cukup berkualitas, yang mana dari database TENAA di ketahui smartphone ini akan memiliki 8 MP di bagian belakang dan 5 MP di bagian depan.

Bukan hanya itu saja, Gionee F105 ini juga kabarnya akan di sertai baterai dengan kapasitas 2.400 mAh yang mana baterai tersebut tentunya akan cukup menguatkan ponsel terbaru Gionee ini dalam segala urusan. Sayangnya dari data informasi yang kami dapat, belum di ketahui kapan smartphone ini akan di rilis serta berapa kisaran harga Gionee F105 yang akan di sertakan, jadi untuk lebih jelasnya kita tunggu bersama detail spesifikasi serta harganya disaat Gionee merilisnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here