Detekno.com – Pada saat ini smartphone tidak hanya digunakan sebagai media untuk chatting, browsing ataupun fotografi saja, karena pengguna smartphone dapat menggunakan perangkat ini untuk bermain game agar dapat menghilangkan rasa bosan. Berikut Detekno rangkumkan beberapa informasi mengenai Game Rpg iOS Terbaik 2018 yang dapat di unduh melalui App Store.
7 Game Rpg iOS Terbaik 2018
Eternium
Pada game Eternium ini pengguna akan bermain dan berperan sebagai mage, warrior atau juga bisa menjadi bounty hunter untuk berusaha menghentikan Ragram yang jahat. Game ini cukup mudah untuk dimainkan, pengguna dapat menggerakan tap dan menggeser untuk melemparkan sebuah mantra. Eternium dapat dimainkan secara offline dan pengguna benar-benar dapat bermain dengan bebas. Download Eternium di App Store

Star Wars: KOTOR
Star Wars Knights Of The Old Republic (KOTOR) memadukan RPG klasik dengan franchise Star Wars yang menghasilkan karya yang sangat baik. Alur cerita permainan ini berlangsung 4.000 tahun sebelum kemunculan Kekaisaran Galaksi. Kesatria Jedi akan bertarung melawan Sith dan disini pengguna akan dituntut menjadi harapan terakhir untuk mengembalikan keseimbangan Force seperti semula. Akan kan pengguna mampu menjadi Jedi Knight dan menyelamatkan dunia? Download Star Wars Knights Of The Old Republic di App Store

Titan Quest
Awalnya game ini dirilis tahun 2006 untuk PC, namun sekarang Titan Quest tersedia untuk smartphone. Game ini memiliki kelebihan yakni tanpa adanya iklan yang muncul. Titan Quest memiliki perjalanan di zaman kuno mulai dari Yunani. Setelah itu akan berlanjut lokasi lainnya seperti Babel, Mesir dan juga China. Download Titan Quest di App Store

Final Fantasy IX
Berbeda sekali dengan Final Fantasy edisi VII dan VIII, karena pada Final Fantasy ke IX ini memungkinkan pengguna untuk kembali ke gaya gameplay pada Final Fantasy yang lebih tua. Judulnya memiliki dunia yang sangat menarik dan alur cerita yang hebat, ruang bawah tanah epik, dan banyak konten hiburan yang akan membuat pengguna cukup terhibur untuk beberapa saat. Download Final Fantasy IX di App Store

Baca Juga : Simak Berikut Tips Cara Screenshot Panjang dengan Mudah dan Cepat
Crashlands
Crashlands adalah perpaduan yang indah antara RPG aksi dan permainan kerajinan. Dalam permainan ini, pengguna akan menjadi seorang kurir ruang yang kapal pengirimannya dihancurkan oleh alien. Pengguna harus bisa memperbaiki kapal dan juga meminta bantuan untuk bisa keluar dari sana. Ada berbagai makhluk berbeda yang menawarkan tantangan, pengguna harus bertarung atau menjinakkan beberapa dari mereka. Download Crashlands di App Store
