Detekno.com – Kabar terbaru menyebutkan akan kehadiran yang terbaru dari Huawei. Disebut-sebut ponsel garapan dari huawei ini bakal meluncur dalam waktu dekat ini, dan menariknya lagi, kini seperti dilensir dari laman GSMarena, menyebutkan bahwa Huawei Honor 8 telah melewati TENAA dengan detail spesifikasi begitu jelas. Hal ini tentunya semakin menguatkan bahwa memang benar adanya Huawei bakal merilis perangkat smartphone terbarunya dalam waktu dekat, pasalnya apa yang masih dalam TENAA, biasanya tidak membutuhkan waktu lama untuk terwujud menjadi nyata.
Terlepas dari waktu perilisan yang akan dilakukan oleh Huawei, yang jelas pada dokumen TENAA disebutkan Huawei Honor 8 akan dilengkapi spesifikasi terbilang mumpuni, mulai dari bagian layar yang akan dilengkapi dengan panel seluas 5,2 inch, yang memiliki kemampuan untuk menampilkan gambar dalam resolusi maksimal 1080p atau setara Full HD. Kualitas tersebut sangatlah lebih dari kata cukup untuk membuat para pengguna bisa menikmati berbagai konten multimedia yang ada secara jelas dan dengan tingkat ketajaman tinggi. Terlebih, kemungkinan besar, Huawei juga akan lapisi bagian paling depan ini menggunakan pelindung.

Pelindung tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah Gorilla Glass atau sejenisnya, yang selain dapat menghinarkan layar dari goresan benda tajam, adanya bagian tersebut juga bakal membuat bagian layar terlihat bening setiap waktu. Adapun sisi yang begitu menarik ada pada lini fotografi, karena seperti yang sobat deteknokers lihat di atas, di bagain belakang atau back cover tersemat Dual Setup kamera dengan ukuran besar 12 Megapixel, yang lebih dari cukup untuk sobat andalkan dalam mengabadikan setiap momen indah tanpa harus terlewat sedikitpun. Dual tone LED Flash juga tak ketinggalan melengkapi bagian belakang.
Sementara itu masih di bagian belakang, fingerprint sensor tampak di bawah bagian kamera, dimana penempatan yang demikian diketahui memiliki tingkat responsitifitas tinggi ketimbang yang ada pada tepat di tombol home. Kerennya lagi, material metal akan dijadikan sebagai bahan utama pmebungkus body, yang selain akan menambah kenyamanan yang ada, juga akan membuatnya semakin mewah dan menarik untuk kita miliki nantinya. Adapun sistem operasi yang digunakan adalah android versi terbaru berupa Android v6.0 (Marshmallow) dengan tampilan lebih menarik ketimbang generasi OS sebelumnya.
Konektifitasnya lengkap, terdiri dari USB Type-C, NFC, fitur Dual SIM, dan 4G LTE pada bagian akses koneksi internet. Kemudian di sisi dapur pacu, Huawei dikatakan akan memperkuat bagian ini dengan dengan chipset kirin 950 SoC lengkap bersama RAM 3GB / 4GB dan ruang simpan internal dengan 3 pilihan terdiri dari 32GB, 64GB, dan yang terbesar 128GB. Lantas kembali ke sektor kamera, terutama di lini depan, huawei benamkan lensa kamera selfie sebesar 8 Megapixel, yang jelas sangat bisa sobat andalakan untuk bisa dapatkan hasil foto terbaik setiap saat.
Lalu soal harga Huawei Honor 8, menurut kabar terakhi, untuk banderol RAM 3GB plus internal sebesar 32GB akan dilepas pada angka USD 300 atau setara dengan Rp.3,9 jutaan. Harga yang cukup lumayan, tetapi sudah barang tentu sesampainya di tanah air, dipastikan harganya bakal lebih mahal dengan apa yang ada di luar negri sana. Dan lebih jelasnya untuk bisa mengetahui lebih detail lagi dari apa yang kami katakan sekarang, sobat bisa simak update selanjutnya hanya di Detekno.