Detekno.com – Ponsel murah memang tak selamanya membawa performa menawan, pepatah ini memang mampu dipatahkan beberapa vendor asal China. Salah satu pendatang baru yang cukup mencuri perhatian adalah Cubot dimana vendor ini mampu memproduksi smartphone murah dengan desain premium serta spesifikasi menawan. Beberapa serinya masuk kedalam harga low end namun justru soal spesifikasi condong ke mid end.
Dilansir dari Gizchina (5/7/2016) Cubot mengeluarkan seri smartphone terbarunya bertajuk Cubot X16 S yang menyajikan beberapa bagian hardware berspesifikasi entry level. Kita awali dari desain dulu dimana ponsel ini mengusung frame metal sayangnya soal bodynya masih plastik sob. Namun jika dilihat masih nampak elegan karena beberapa pilihan warna yang disajikan.

Cubot X16 S memiliki bentang layar 5 inch berfitur OGS dimana kaca pelindung dan layar menjadi satu. Untuk resolusi yang disajikan adalah HD jadi cukup kuat digunakan menonton film maupun bermain game beresolusi tinggi. Sisi tampilan elegan juga disajikan oleh desain 2.5D Glass yang memang dipakai oleh beberapa seri ponsel mid end bahkan flagship sekalipun.
Spesifikasi utama Cubot X16 S didukung seri chipset Mediatek MT56735A yang masuk ke kelas low end. Soal dapur pacu diperkuat oleh processor quad-core dengan clock speed mencapa 1,3 GHz. Soal performa memang tergolong cukup standar ya sob untuk menjalankan berbagai aplikasi maupun game.
Keunggulan utama ponsel ini terdapat pada sisi multitasking karena membawa RAm sebesar 3 GB. Wow sungguh jarang sekali smartphone dibawah 2 jutaan yang dibekali dengan RAM mencapai 3 GB. Bisa jadi Cubot X16 S menjadi pilihan yang tepat dibanding produk lain yang memiliki range harga sama.

Sedangkan soal media penyimpanan internal disajikan 16 GB yang cukup luas untuk menyimpan berbagai jenis file yang deteknokers miliki. Nilai plus lain adalah deteknokers dapat memperluas media simpan karena disediakan ekspansi microSD hingga kapasitas 128 GB. Performa optimal juga disajikan Android 6.0 Marshmallow yang unggul dalam manajemen RAM serta membawa banyak fitur terbaru.
Konektifitas yang disajikan Cubot X16 S juga tak mengecewakan karena mengusung fitur dual SIM walau bersifat hybrid. Tentunya 4G LTE juga hadir sehingga deteknokers dapat menikmati kecepatan akses data terbaik. Baterai yang disajikan juga cukup besar yaitu 2700 mAh sehingga pemakaian dapat lebih lama.
Dual kamera juga disajkan Cubot X16 Stak mengcewakan karena membawa dukungan kamera utama 13 MP dengan LED flash dan autofocus. Bagi yang suka selfie maupun video call juga akan dimanjakan denan kamera depan 5 MP. Saat ini Cubot X16 S dijual seharga $ 119,99 atau sekitar 1,5 jutaan jadi sangat recomended bagi deteknokers yang mendambakan ponsel murah berkualitas.